Berbagai Jenis Produk Kaca

Kaca Pintu

Pintu kaca adalah pintu yang menggunakan kaca sebagai bahan utamanya, dan tidak menggunakan rangka apapun sebagai bingkainya. Seperti pintu kaca yang kami tampilkan di bagian bawah pada halaman ini, untuk pintu kaca model dan jenis seperti yang kami tampilkan ini, biasanya digunakan pada bank, hotel, lobby, perkantoran, dan lain sebagainya. Karena tidak menggunakan rangka atau bingkai, maka kaca yang digunakan adalah kaca yang tebal, sehingga kuat dan tampil kokoh serta memberikan kesan mewah dan bersih.

Kaca Shower

Pintu Kaca Shower adalah pintu kaca yang khusus digunakan untuk dipasang pada shower atau kamar mandi khusus, jadi kaca yang digunaka juga berbeda dengan kaca biasa, dimana kaca ini tidak tembus pandang, tapi juga tidak gelap, jadi untuk lebih mudahnya, silahkan dilihat gambar yang kami tampilkan di bagian bawah halaman ini. Pintu Kaca Shower bisa kami buat sesuai dengan lebar yang dibutuhkan, jadi untuk membuat Pintu Kaca Shower, harus disesuaikan dengan lokasi dimana Pintu Kaca Shower tersebut akan dipasang.

Kaca Pintu Lipat / Folding Door

Pintu Folding Aluminium Kaca memakai profil khusus untuk pintu lipat. Dan memakai aksesoris yang berkualitas yang dapat menahan beban pintu tersebut. Karena pintu lipat pada teknis menggunakan rel gantung.